GIMP 2.10.22 Dirilis, Apa Saja Sih yang Baru?


GIMP (GNU Image Manipulation Program), perangkat lunak manipulasi/pengolah gambar berbasis raster, telah merilis versi terbarunya, yakni 2.10.22. Pengembang mengumumkan kehadiran rilis teranyar ini pada Kamis, 7 Oktober 2020 lalu. Kira-kira, apa saja sih perbaikan dan fitur menarik yang menjadi sorotan di rilis kali ini? Yuk, simak sampai tuntas.

Peningkatan HEIC dan Dukungan AVIF yang Baru Ditambahkan

Salah satu yang menarik di rilis kali ini adalah penambahan dukungan AVIF, sebuah format gambar yang efisien dalam melakukan kompresi canggih sehingga menghasilkan ukuran file jauh lebih kecil dari pada file JPEG standar biasa.

Format gambar ini sangat menjanjikan karena memiliki teknologi AV1 bebas royalti dan sudah didukung oleh browser yang banyak digunakan saat ini, yakni Firefox, Google Chrome dan Opera. hal ini menjadikannya sebagai pesaing serius di kategori format gambar web. Format tersebut bisa kita gunakan untuk mengekspor maupun impor gambar.

Peningkatan Dukungan untuk Format Berkas PSP

Sebuah Plug-in untuk membaca format berkas PSP (Paint Shop Pro) ini telah banyak menerima perbaikan bug dan mendapat banyak peningkatan. Mulai dari Layer raster dari gambar PSP di atas versi 6, 16-bit integer, grayscale hingga peningkatan gambar yang diindeks.

Selain itu, kompatibilitas pengnversion mode PSP Blend ke mode layer GIMP sekarang sudah lebih baik dan hampir secara sempurna dapat melakukan rendering dengan benar.

Tingkat akurasi pengimpor ini mampu menghindari kesalahan dari beberapa berkas yang mungkin dieskpor dengan aplikasi pihak ketiga.

Peningkatan Ekspor TIFF Multi-Layer

Ekpor dalam format Multi-layer TIFF telah mendapatkan peningkatan yang memungkinan pengguna untuk memotong layer ke batas gambar pada gambar yang diekspor.

Penyempurnaan Metadata “Orientation” Exif

Dalam rilis kali ini ada kebijakan baru yakni menghapus “Orientation” tag yang memberikan Anda pilihan untuk mengizinkan rotasi gambar atau tidak. Dengan demikian, gambar yang kita lihat di GIMP akan sama dengan apa yang kita lihat di tempat lain setelah dieskpor.

Opsi “Sampel digabung” Baru di Alat Operasi GEGL

Ketika beberapa filter mempunyai properti warna, pada jendela dialog biasanya akan menampilkan sebuah tombol yang memungkinkan Anda untuk mengambil warna langsung dari sebuah kanvas. Pada mulanya, pengambilan warna tersebut hanya bisa dilakukan pada layer yang aktif (ketika Anda mengedit). Namun kini, semua filter yang diterapkan sebagai operasi GEGL sekarang akan menampilkan Sampel checkbox di Tool Options dockable (tepat di bawah opsi Sample average). Hal ini akan membantu Anda untuk melakukan pemilihan warna-warna yang terlihat bila diperlukan.

Sebenarnya, masih banyak lagi peningkatan-peningkatan lain yang hadir pada versi 2.10.22 ini. Untuk tau lebih jelasnya bisa langsung cek di halaman rilis GIMP 2.10.22.

Sebagai pengguna GIMP, peningkatan-peningkatan ini tentunya akan sangat membantu produktivitas Anda dalam bekerja. Harapannya ke depan, semoga GIMP bisa lebih baik lagi dan bisa makin bersaing dengan aplikasi kompetitor sejenis.

(Red. Siamil)


0 Komentar:

Tulis Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *